Galian C Diduga Ilegal di Dusun V Desa Antara Kecamatan Lima Puluh Meresahkan Warga

Editor: Redaksi1 author photo
BATU BARA - Warga Dusun V, Desa Antara, Kecamatan Lima Puluh, Kabupaten Batu Bara resah dengan aktifitas diduga galian C ilegal. Akibatnya, warga khawatir terserang ISPA karena debu yang beterbangan dan jalan umum yang rusak.

"Banyak debu yang bertebaran dan rusaknya akses jalan disebabkan oleh lalulalangnya dump truk pengangkut tanah yang melintas dan excavator," ujar salah seorang warga, Jumat (30/8/2024). 

Namun warga heran, pasalnya aktifitas yang sangat meresahkan warga ini, Kepala Desa terkesan tutup mata tidak merespon keluhan warga. 

"Selain kami para warga yang keberatan, dalam hal ini sebenarnya Kepala Desa juga sudah mengetahui keberadaan galian tersebut tetapi no respon"," keluahnya. 

Warga berharap aparat setempat segera menutup lokasi galian C ilegal yang sangat meresahkan warga. 

"Kami warga Dusun V, Desa Antara, Kabupaten Batu Bara berharap aparat segera menutup galian C yang diduga ilegal tersebut," harapnya. 

Namun sayang, ketika dikonfirmasi melalui telepon selulernya, Kepala Desa, Wawan Setiawan belum membalas konfirmasi wartawan. 

Dilokasi galian tampak terlihat satu unit excavator yang sedang terparkir tidak beropersi namun tidak ada seorang pekerja atau pengawas yang ada di lokasi guna konfirmasi. (Januar)
Share:
Komentar

Berita Terkini